Pages

Selasa, 10 Mei 2011

Tips Dan Trick Winning eleven di PS 2

Hem sebenarnya seh agak ragu juga memasukkan tulisan ini, setelah di renungkan ya niatannya tuk membantu bagi yang kurang begitu tw, tapi bukan berarti saya yang paling hebat loh, tapi ya sekedar membagi pengalaman saja, karena saya juga biasa meluangkan waktu senggang tuk maen PS khusus nya bola hehehe, tapi perlu di ingat PS itu sebenarnya membuang-buang waktu bahkan bisa membuat kita lupa shalat dan bikin kita malas, jadi aturlah waktu anda sedemikian rupa agar yang lain tidak di korbankan hanya bermain PS yang menurut aku nggak penting banget….! jadi ngapaen juga kita harus menjadi jagoan Winning eleven? karena itu tadi nggak penting….!


oke deh langsung saja… kita mulai dari team pilihan (hanya sebagian kecil saja ya) :

bagi yang senang marathon kamu bisa pake Manchester United, karena larinya kencang-kencang bahkan kamu bisa bawa Evra dari gwang kamu ampe gwang lawan.. hehehe jadi yang tepake seh cuman tiga pemain Kiper, Evra, Rooney, selain respon pemain yang bagus-bagus, smua pemainnya sangat merata, kelemahan tim ini adalah di babak kedua akan sedikit lelet, dan hati2 kalo musuh senang nggocek kita bakalan di hajar habis-habisan, Formasi 4-4-2 cukup mantap dan bisa anda variasikan sendiri, tuk bola-bola atas saya sarankan ganti chicarito dengan berbatov,di jamin sundulannya akan membuat kiper lawan bakal jatuh bangun
Trus Milan…juga bagus, smua pemain merata, apalagi di kaset yang akan datang kita sudah bisa memainkan Dinho yang berduet dengan kaka, formasi 4-3-3 sangat bagus tinggal anda variasikan sendiri, stamina lumayanlah wajar aja pemain nya pada rata-rata tua
Inter Milan sebenarnya team ini sangat bagus, tapi sayang stamina para pemainnya cepat habis apalagi anda tipikal orang yang senang marathon di jamin dah pemain inter bakal ngos-ngos an, untuk di depan maksimalkan Ibrahimovic dan Andriano, dan bola-bola atas crespo ato suazo
Chelsea dan bayern dua team ini sangat cocok jika anda senang nggocek, depan Toni di munchen jika stamina nya kuning ato merah maka akan susah sekali mengambil bola dari kaki nya, anelka,drogba, dan sheva sangat ampuh di depan di bantu J-cole yang dribling bolanya sangat cepat, ada juga Lampard ato ballack dan bek bisa anda overlap yaitu terry di Chelsea formasi bisa 4-4-2 ato 4-5-1
terlepas dari penjelasan saya di atas adalah kesabaran dan konsentrasi anda sangat berperan dan juga tidak kalah pentingnya adalah anda juga rajin berlatih hehehe Formasi Maknyus…
Jika anda betul mau formasi yang mantap gunakan 5-4-1 dan variasikan sendiri, dijamin….!

trus ada pilihan 4-5-1, gaya permainan moderate saja


1. Tombol2

  • Tuk Ngambil bola dari musuh usahakan jangan menekan X + R1 karena ini akan membuat pemain anda akan banyak kehilangan tenaga apa lagi jika secara statistik pemain anda jauh dibawah musuh, jadi sangat di sarankan anda hanya mengikutinya dan mengambil bola hanya dengan mengandalkan arah lari dan R1 sambil kalo timing nya tepat anda bisa merebut bola dari lawan dan sesekali anda mengganti player dengan menekan L1. ini akan bermanfaat pemain lain akan turun kebawah untuk membantu pertahanan.





2. one-two



  • sambil berlari tekan L1 dan X sebelum menerima bola tekan segitiga

  • sambil berlari tekan L1 dan X sebelum menerima bola tekan kotak(bola agak di angkat)



3. Mengelabui musuh

  • tekan L1 dua kali

  • menghidar takling tekan R2

  • menghindari musuh usahakan sambil menghindar selalu tekan R2 dan kombinasikan dengan L2



4. Super Cancel

  •  untuk mengubah arah lari default pemain tekan R1 dan R2 secara bersamaan lalu arahkan player ke bola.



5. free kick

  •  Quick Kick tekan L1 dan R1 secara bersamaan

  • Untuk menjadikan penendang menjadi dua orang tekan L1 dan R1, dan untuk mengoper kepada penendang kedua tekan L1 dan X.

  • ketika mau menendang langsung ke gawang usahakan lihat dlu stistik penendang semakin banyak bintang dan angka nya tinggi maka semakin bagus hasil tendangan tersebut 

  • arahkan tendangan kemudian tekan atas dan L1 lalu kotak sebelum menendang (ketika barnya masih muncul) tekan segitiga maka bola akan meluncur deras mengarah kesudut atas.

  • arahkan tendangan kemudian tekan bawah dan L1 lalu kotak sebelum menendang (ketika barnya masih muncul) tekan X maka bola akan meluncur deras mengarah kebawah

  • Untuk ini anda perlu latihan dan pengenalan pemain apakah separuh,seperempat bar dsb. ketika melakukan tendangan bebas tersebut.

  • ketika membawa bola dan di bayang-bayangi lawan variasikan selalu R1 dan L2



Mungkin tulisan saya ini masih banyak kekurangannya, dan bagi para pembaca saya mohon maaf, karena saya bukanlah ahlinya, ada yang mau menambahkan?silahkan kita berbagi pengalaman dan ilmu (ini hanya untuk hiburan loh) di sini. 


Selamat Mencoba.....!!!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Sample text

Sample Text

Sample Text